Pages

Kamis, 20 Desember 2012

defenisi disjungsi


Definisi Disjungsi
Misalkan, p dan q adalah pernyataan. Pernyataan majemuk p atau q disebut disjungsi dari p dan q dan dilambangkan dengan
p ν q     ......... (dibaca p atau q)
Disjungsi p ν q bernilai benar jika salah satu p atau q atau keduanya adalah benar; disjungsi bernilai salah hanya jika  p dan q keduanya adalah salah.
Definisi ini dapat disimpulkan dengan tabel kebenaran di bawah ini.
p
q
p ν q
B
B
S
S
B
S
B
S
B
B
B
S
Contoh.
Tentukan nilai kebenaran disjungsi berikut ini.
a. Dua garis sejajar mempunyai titik potong atau 9 adalah bilangan prima.
b. Tahun 1948 adalah tahun kabisat atau parabola selalu memotong sumbu - x.
Jawab.
a. p : dua garis sejajar mempunyai titik potong   (salah)
   q  : 9 adalah bilangan prima  (salah)
   Jadi, disjungsi  p ν q  adalah salah.
b. p : Tahun 1948 adalah tahun kabisat   (benar)
   q  : parabola selalu memotong sumbu - x  (salah)
   Jadi, disjungsi  p ν q  adalah benar.
 

0 komentar:

Posting Komentar

 

Blogger news

Blogroll

Code CBox milik sampeyan
Mau buat buku tamu ini ?
Klik di sini

About